Rabu, 15 Oktober 2008

Perjalanan Wisata Overland Jawa - Bali ( Part II )




HARI V dan VI

Kemarin adalah hari yang sangat melelahkan, setelah puasa berwisata ke pantai dan berbelanja oleh oleh di Kuta Square dan Jogger ( Pusat perbelanjaan baju di area Kuta ), Esoknya perjalanan kembali kami lanjutkan, namun di hari ke lima ini kami hanya mengunjungi satu obyek wisata saja di Bali, yaitu Pura Tanah Lot, dan selanjutnya kami langsung menuju Probolinggo untuk menikmati suasana matahari terbit di Gunung Bromo.

Pura Tanah Lot adalah sebuah objek wisata yang belokasi di Desa Beraban, Kecamatan Kediri, Kabupaten Tambanan. Obyek wisata Tanah lot memiliki dua pura yang berada di atas batu besar, satu di terletak di tengah Batu besar dan mendekati laut sedangkan yang satu lagi betrada di tebing. Menurut kepercayaan pura tanah lot merupakan pura yang di persembahkan untuk memuja dewa penjaga laut.

Dan konon di Tanah Lot sendiri masih berada Ular suci yang berada di pura tersebut dengan kombinasi warna hitam dan putih.
Selepas area parkir bus, dan sepanjang jalur masuk menuju pura tanah lot terdapat beberapa warung makan dan art shop, ada juga penginapan dan ATM.

Gunung Bromo merupakan gunung berapi yang masih aktif dan paling terkenal sebagai obyek wisata di Jawa Timur. Sebagai sebuah obyek wisata, Gunung Bromo menjadi menarik karena statusnya sebagai gunung berapi yang masih aktif. Gunung bromo memiliki ketinggian 2.392 meter diatas permukaan laut berada di empat kabupaten, yaitu Probolinggo, Pasuruan, Lumajang, dan Malang.
Gunung bromo memiliki hamparan lautan pasir yang luas, bahkan lautan pasir ini memberikan nuansa daya tarik sendiri bagi wisatawan. Selain itu pula pemandangan sunrise dari puncak Pananjakan serasa memberikan nilai plus dari obyek wisata gunung bromo tersebut.

HARI VII
Ini merupakan hari terakhir kami dalam melakukan perjalanan overland menuju Jawa Bali selama 7 hari, dan untuk obyek wisata terakhir kali ini di tutup dengan mengunjungi obyek wisata Argowisata Kusuma, yang berada di Kota Batu Malang.
Argowisata Kusuma merupakan obyek wisata yang bertemakan belajar sambil berwisata, dalam obyek wisata ini pengunjung akan di bekali dengan pengetahuan cara memanam apel hingga cara memetik buah apel yang sudah matang, ( info lengkap buka artikel Argowisata Kusuma newsinomedia )

Penutup
7 Hari sudah kami melakukan perjalanan panjang mengelilingi Jawa Bali, tetapi perjalanan tersebut dirasakan masih belum cukup. Suasana keakraban peseta dirasakan amat melengkapi semua perjalanan wisata kali ini, bukan itu saja selain menambah teman pastinya kesenangan batinpun akan terpenuhi. Belum lagi pemandangan yang disugukan selama melewati Jalur Pantura ( Ted – berbagai Sumber – IM )

1 komentar:

Ayumi Galuh mengatakan...

Tanah Lot emang keren...

Visit : http://www.tanahlot.net